Pendakian Wajib Angkatan IV dan V(Bos javanicus & Albizia saman )
- imahipal
- Oct 24, 2021
- 1 min read
Sebagai salah satu prasyarat, kegiatan Pendakian Wajib diikuti oleh anggota IMAHIPAL Mangharcana Buana untuk melalui jenjang pengkaderan (regenerasi) dari status Anggota Muda menjadi Anggota Tempuh. Dengan beberapa muatan materi pengetahuan yang diperlukan ketika bertahan hidup di alam terbuka, disusun melalui metode penyampaian materi implementatif pembuatan video. Muatan materi tersebut disampaikan oleh pemateri dalam jadwal kurun waktu satu hari tempuh.
Pendakian Wajib ini semula dirumuskan dalam agenda pendakian gunung dengan kriteria di atas ketinggian 3.000 Mdpl, namun kondisi lonjakan kasus sebaran virus Covid-19 membuat pemerintah mengeluarkan kebijakan dilematis pembatasan kegiatan masyarakat. Hal tersebut berimplikasi pada kegiatan organisasi yang harus mengikuti arahan kebijakan pemerintah. Hingga terlaksana kegiatan pendakian wajib dengan penyesuaian seperti uraian di atas.
Kegiatan dari program kerja tahunan divisi gunung dan hutan ini secara garis besar diklasifikasi menjadi tiga macam kegiatan umum; 1) Sharing bersama, 2) Pembuatan video pembelajaran, 3) Pembuatan jurnal. Dilaksanakan pada hari Sabtu, 11 September 2021 bertempat di Alas Pronojiwo. Anggota muda yang mengikuti kegiatan ini berjumlah 7 orang.
Sebelum pembuatan video muatan materi, peserta melakukan riset guna mencari pengetahuan berdasar literasi yang ada. Kemudian dirumuskan pembagian materi oleh individu peserta. Dengan rincian pembagian sebagai berikut:
1. Musfirotul Sabilah (Manajemen Gizi)
2. M. Vigi Alvin (Single Rope Technique)
3. Deri Candra (Survival Api)
4. M. Eriansyah (Manajemen Perjalanan)
5. Aqidatul Iza (Pertolongan Pertama Gawat Darurat)
6. Dita Ayu (Survival Botani)
7. Nicko Ardhiyansyah (Navigasi Darat)
Kegiatan ini terlaksana dengan baik yang keseluruhan video muatan materi tersebut telah dibuat juga diupload sebagai bahan pembelajaran via media sosial. Utuh harapan dengan terlaksananya kegiatan pendakian wajib ini dapat menjadi lompatan pengetahuan Anggota Muda dari IMAHIPAL Mangharcana Buana.



Comments